Jalan-jalan Sendirian, Bocah 4 Tahun Mendadak Hilang di Hutan Selama 2 Hari, Terkuak Kondisi Tubuhnya saat Ditemukan yang Sungguh Memilukan

Lina Sofia - Selasa, 14 Juni 2022 | 07:02
 
Bocah berumur 4  tahun hilang selama lebih dari 48-jam.
Tribun Style

Bocah berumur 4 tahun hilang selama lebih dari 48-jam.

GridPop.ID -Baru-baru ini, warga Montana,Amerika Serikatdibuat heboh dengan berita hilangnya seorang bocah berumur 4 tahun bernamaRyker Webb.

Bocah asalAmerika Serikatini bahkan hampir membeku setelah hilang 2 hari dihutan.

Ia dilaporkan telah hilang selama lebih dari 48 jam dihutandi Bull Lake.

Dilansir dari Tribun Style, menurut laporan NTD, sebelum diketahui hilang oleh ayahnya pada hari kejadian, saat itu Ryker sedang bermain di halaman belakang dengan ayahnya dan anjing peliharaannya.

Hilangnya Ryker baru disadari oleh ayahnya setelah ia pergi mengambil barang-barang ke dalam rumah dan kemudian berusaha memanggil nama sang putra tapi tak mendapat jawaban, dikutip TribunStyle dari Lobak Merah, Senin (13/6/2022).

Menyadari ada yang tak beres dengan peristiwa itu, ayah Ryker pun segera membuat laporan tentang hilangnya sang anak agar masalah tersebut dapat diketahui oleh banyak orang.

Akhirnya, pemerintah setempat juga melakukan tindakan cepat dengan meluncurkan kampanye pencarian dan penyelamatan untuk Ryker.

Masyarakat sekitar juga turut hadir membantu dengan berbagai peralatan seperti ATV, drone, perahu dan tim anjing.

Sebelum kemudian juga mendapat bantuan dari dua helikopter penyelamat Montana dan sebuah drone dari tim Polri.

Baca Juga: Kisah Horor Pria Tesesat di Hutan Gunung Putri Selama Berjam-jam, Ngaku Lihat Jurang Usai Didatangi Kabut Aneh, Hingga Dengar Suara Azan dan Teriakan Minta Tolong

Kondisihutanyang lebat, ditambah juga dengan cuaca hujan yang membuat jarak pandang menjadi sangat sulit.

Source : Tribunnews.com Tribun Style

Editor : Grid Pop

Baca Lainnya

Latest

Popular

Tag Popular