"Misalnya besok (resepsi, red) kita hijau tua, dia hijau muda, nanti kita harus sepakatan mau apa," jelas Ashanty.
Tak hanya Krisdayanti, Ashanty pun demikian. Baju yang dikenakannya tak boleh sama persis dengan yang dipakai Aurel dan Atta Halilintar.
"Karena memang Aurelnya kaya di akad sama syukuran warnanya gak boleh sama kayak kita. Aurel sama Atta apa, kita keluarga aku warnanya beda,"
"Nah mbak KD misalnya bawa siapa itu juga beda bajunya," jelas Ashanty.
"Jadi kayak per keluarga gitu," tambah Aurel Hermansyah.
Seperti yang diberitkan Cewek Banget, kebaya Krisdayanti dibuatkan oleh designer terkemuka Anne Avantie.
Dari unggahan foto yang tampilkan Krisdayanti dengan kebaya anggunnya, Anne Avantie bercerita proses pembuatan kebaya tersebut.
Dirinya dihubungi mimi Krisdayanti satu hari sebelum lamaran, dan mengerjakan pesanan kebaya itu secepat mungkin.
“Ada rasa haru yang mendalam ketika Krisdayanti menghubungi saya 1 hari sebelum lamaran. ‘Bun anaku (Aurel) meminta aku hadir pada saat lamaran besok' dengan suara terbata-bata.